Wednesday, May 10, 2006

Batu Roti


Foto ini diambil 15 April 2006 ketika hiking rame-rame dengan mahasiswa BEC angkatan 9. Mereka nginep semalam di rumah dan paginya berangkat menuju gunung kapur yang ada di depan perumahan saya. Jalur yang dipilih adalah melalui Desa Karang Mas. Gunungnya tidak tinggi. Hanya perlu waktu sekitar setengah jam untuk mencapai puncaknya yang disebut Batu Roti. Saya nggak tahu kenapa orang-orang disekitar gunung tersebut menyebutnya begitu. Mungkin karena bentuknya seperti roti tawar ketika dilihat dari bawah. Meskipun tidak setinggi puncak gunung Salak atau Gede, tapi dari tempat itu bisa melihat desa Cibadak, Ciampea, Warung Borong, Cibungbulang dll.

No comments:

Post a Comment